Kota Palu

Wali kota Dan BPN  canangkan  GEMPATAS  Di Palu

306
×

Wali kota Dan BPN  canangkan  GEMPATAS  Di Palu

Sebarkan artikel ini

INIPALU.COM – Wali Kota Palu H Hadianto Rasyid,bersama pihak BPN Kota Palu, Kanwil BPN Sulteng dan unsur Forkopimda lainnya mengikuti pencanangan Pemasangan Patok Batas Tanah secara daring dan tatap muka.

Kegiatan yang diikuti dilaksanakan di kantor Kelurahan Silae kecamatan Ulujadi pada Jumat (3/2/2023)

Kegiatan tersebut, sebagai upaya dalam mengakselerasi program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL), Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) mencanangkan Gerakan Masyarakat Pemasangan Tanda Batas (GEMAPATAS) sebanyak 1 juta patok batas bidang tanah.

Secara nasional, pencanangan dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia. GEMAPATAS dimulai oleh Menteri ATR/Kepala BPN, Hadi Tjahjanto yang puncak pelaksanaannya di Kabupaten Cilacap, Provinsi Jawa Tengah.

Dikesempatan tersebut, Walikota Palu bersama pihak BPN dan Forkopimda lainnya secara simbolis menanam patok batas bidang tanah di lokasi kantor kelurahan Silae.

Untuk GEMAPATAS diikuti oleh Kepala Kantor Wilayah BPN Provinsi, Kepala Kantor Pertanahan, Gubernur, Bupati/Wali Kota di seluruh Indonesia bersama masyarakat yang berkepentingan atau orang yang mengetahui batas bidang tanah atau kepala desa atau perangkat desa yang mengetahui batas bidang tanah secara serentak di seluruh Indonesia.***

IMG-20240313-WA0017

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *