Kota Palu

Jelang Ramadan,Harga Rempah di Pasar Rakyat Sigi Stabil

162
×

Jelang Ramadan,Harga Rempah di Pasar Rakyat Sigi Stabil

Sebarkan artikel ini

INIPALU.COM- Jelang Ramadan 1444 Hijriah, harga cabai dan bumbu dapur lainnya seperti tomat, bawang merah dan bawang putih di pasar rakyat Sigi masih stabil.

Aku Ale, salah satu pedagang di pasar rakyat Sigi mengakui, mengaku meski sempat mengalami naik turun harga namun keseluruhan harga rempah jelang ramadhan masih terbilang stabil.

“Naik turun seperti biasa, tapi masih normal. Untuk rica kecil sekarang 70 ribu perkilo,” aku Ale di Pasar Rakyat Desa Kotapulu, Kecamatan Dolo, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah, Selasa (21/3).

Terpantau Sebagai pasar desa yang hanya buka dua kali dalam seminggu, yaitu hari Selasa dan Jumat, Pasar Rakyat Dolo yang dibangun atas kerja sama Kementerian Perdagangan dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Sigi melalui dana alokasi khusus (DAK) Bidang Sarana Perdagangan Tahun 2016, nampak di padati pengunjung.

Selain harga rempah daging ayam, daging sapi dan ikan juga tidak bergeser dari harga biasanya.***

IMG-20240313-WA0017

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *