PALU,- Khan’s Studio menyelenggarakan festival Dangdut dalam rangka ajang pencarian bakat menyanyi dangdut Sesi 2 untuk memperebutkan Piala bergilir dan piala Tetap.
Festival ini berlangsung selama dua minggu dan diikuti oleh peserta dari seluruh Sulawesi Tengah.yang diselenggarakan di Khan’s Studio, Jl Lamotu, Kelurahan Lere, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu,
Dari 54 peserta yang ikut, mereka kemudian disaring menjadi 24 peserta dan terus disaring hingga didapatkan pemenangnya.
Pada malam final jumat (26/5/2023) diumumkan 12 pemenang yang terdiri dari juara 1, 2, 3,serta harapan 1, 2, dan 3 untuk kategori putra dan putri. Total hadiah yang diberikan adalah sebesar Rp 35 juta, Dimana Acara tersebut juga dihadiri langsung Ketua DPD Demokrat Sulteng Anwar Hafid, Wakil Wali Kota Palu Reny Lamadjido, dan Bupati Donggala Kasman Massa.
Ketua penyelenggara, LIDA Khan’s 2 , Ikbal Basir Khan mengatakan bahwa ajang pencarian bakat penyanyi dangdut ini merupakan yang kedua kalinya diselenggarakan setelah sebelumnya juga pernah menggelar kegiatan serupa. Mereka berkomitmen untuk mendukung para pemenang dan alumni dari Khans Studio dalam kegiatan yang mereka adakan maupun kegiatan nasional lainnya dengan menyediakan fasilitas yang diperlukan.
“Ini adalah wujud dari manajemen Khans Studio selaku penyelenggara, bukan hanya sekedar habis di kegiatan saja, tetapi kami akan tetap mendukung prestasi mereka ,” Ucapnya saat konferensi pers Sabtu (27/5/2023) disalah satu cafe di Kota Palu.
Selain itu, pada kesempatan tersebut,sebagai sebagai wujud komitmen Anwar Hafid terhadap kegiatan itu, Ia memfasilitasi seluruh pembiayaan terhadap peserta yang tunanetra berupa pendanaan pengobatan hingga sembuh
“Dukungan tidak hanya diberikan kepada para pemenang, tetapi juga kepada mereka yang tidak berhasil mencapai babak final, karena mereka sudah dianggap sebagai bagian dari keluarga Khan’s Studio.”Katanya.
Lanjutnya, pada partai final festival Dangdut se-Sulteng session 2 itu dilakukan penyerahan wakaf satu set alat musik, genset dan satu mobil pickup yang diterima secara simbolis oleh pertama juara yakni bernama Devita dari Kabupaten Donggala.
“Jadi aset ini dipakai untuk siapa saja baik peserta atau alumni festival yang digelar Khan’s Studio, dan uangnya masuk ke kas alumni, kami tidak ikut campur dalam hal itu, nanti penyerahan aset pada senin mendatang, ” Lanjut Ikbal
Dia menambahkan pada kesempatan itu, Anwar Hafid juga telah menandatangani kerjasama mendukung seluruh insan musik di Sulteng untuk pengembangan karir para musisi.***