INIPALU.com – Wakil Wali Kota Palu, dr. Reny A. Lamadjido, menyerahkan secara simbolis bantuan dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Palu berupa uang tunai dan sembako kepada tenaga Pegawai Harian Lepas (PHL) Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) serta petugas armada sampah Dinas Lingkungan Hidup (DLH).
Penyerahan bantuan berlangsung pada Senin (30/12/2024) pukul 09.00 WITA di halaman Kantor Wali Kota Palu.
Sebanyak 343 penerima manfaat terdiri dari 118 tenaga PHL Damkarmat dan 225 petugas armada sampah. Masing-masing menerima 10 kilogram beras dan uang tunai sebesar Rp500 ribu, dengan total bantuan senilai Rp216 juta.
Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota Reny menyampaikan salam hangat serta permohonan maaf dari Wali Kota Palu, H. Hadianto Rasyid, SE, yang berhalangan hadir karena sedang berada di luar daerah.
“Sedianya bapak wali kota yang langsung menyerahkan bantuan ini, namun beliau masih di luar daerah,” ujar Wakil Wali Kota Reny.
Ia juga mengapresiasi kerja keras Baznas Kota Palu dalam mengelola zakat, infak, dan sedekah untuk menyejahterakan masyarakat.
“Kita patut bersyukur karena bantuan ini merupakan hasil pengumpulan zakat yang disalurkan kepada teman-teman PHL. Semoga ini bermanfaat,” katanya.
Wakil wali kota menambahkan, sejak dilantik, dirinya mendorong seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemerintah Kota Palu untuk menyisihkan sebagian pendapatan melalui zakat, infak, dan sedekah kepada Baznas.
“Semoga upaya ini menjadi salah satu jalan keberkahan bagi kita semua,” tutupnya.
Penyerahan bantuan kali ini menunjukkan hasil optimalisasi pengumpulan zakat dari masyarakat, khususnya para ASN di Kota Palu, yang menjadi Muzakki atau Wajib Zakat.(*)
Tidak ada komentar